7.6.19

Browser yang Aman

Pernahkah kamu disaat sedang asyik ber-internet tiba-tiba kamu dialihkan pada halaman baru. Pada halaman baru tersebut ada peringatan bahwa komputer kamu sedang terinveksi virus. Jangan panik menghadapi hal seperti itu karena kepanikan ini memang diharapkan oleh pihak peretas yang merupakan salah satu metode dalam social engineering.

Jika jeli kamu bisa menyadari beberapa hal yang mencurigakan seperti :

* Peramban mendadak membuka laman baru yang tidak dikenal.
* Sewaktu animasi virus scanning sedang berjalan kamu bisa melihat bahwa sebenarnya terjadi di dalam peramban bukan destop.
* Walaupun sudah menekan tombol cancel kamu tetap dipaksa untuk mengunduh sebuah berkas yang tidak diinginkan.

INTERNET EXPLORER

Internet Explorer 8.0 merupakan peramban yang tersedia secara standar di dalam sistem operasi Wondows 7. Menggunakan Internet Explorer ini kadang dipelesetkan menjadi Internet Exploder. Walaupun dulu sempat menjadi pasar peramban (2002 – 2003 menguasai 95%), sekarang ini Internet Explorer hanya menguasai sekitar 50% pasar peramban dan diperkirakan terus menurun. Pada awal tahun 2010 Google dan berbagai perusahaan Amerika Serikat menjadi sasaran serangan para peretas yang memanfaatkan celah keamanan dari Internet explorer.

FIREFOX

Mozilla Firefox adalah FOSS (Free and Open Source Software). Saat postingan ini, versi Firefox termuktahir adalah 3.6.3. Firefox menguasai ke dua di pasaran peramban, sekitar 25% setelah Internet Explorer.

Keunggulan Firefox ketimbang Internet Explorer antara lain :

1. Firefox jauh lebih aman dibandingkan dengan Internet Explorer. Saat postingan ini, Firefox memiliki 0 buah celah keamanan dibandingkan dengan Internet explorer yang memiliki 8 buah celah keamanan.
2. Tiap kali ditemukan celah keamanan yang baru rata-rata dalam 9 hari komunitas pembuat Firefox akan mengeluarkan perbaikan celah keamanan tersebut dibandingkan dengan Internet Explorer yang mendekati angka 280 hari untuk menutup sebuah celah keamanan.
3. Firefox memiliki kemudahan dalam penambahan fungsi dengan plugin, extension atau add-on. Firefox dalam kondisi standar (belum ditambah plugin apapun) tidak bisa menghambat aksi malware yang disisipkan d situs slashonline, namun dengan hanya menambahkan plugin tertentu malware tadi tidak bisa beraksi. Misalkan, plugin NoScript, ini akan menghambat dijalankannya JavaScript di laman yang belum dimasukkan dalam daftar yang diperbolehkan (whitelist). Ada juga Flashblock, akan menghambat flash berjalan dalam Firefox.

Firefox menggunakan mesin Layout Gecko dan mesin layout ini dipergunakan juga oleh peramban FOSS lain seperti Flock, SeaMonkey dsb. Dan karena menggunakan mesin layout yang sama kebanyakan plugin Firefox juga bisa dijalankan di peramban lain.

GOOGLE CHROME DAN SAFARI

Google Chrome merupakan peramban buatan Google, sementara Safari adalah peramban buatan Apple. Keduanya saat ini berimbang dari segi peringkat pasar peramban (peringkat 3 dan 4) dengan Chrome menguasai sekitar 7%, sementara Safari 6%. Keduanya juga menggunakan mesin layout yang sama yaitu Webkit yang dibuat oleh Apple. Walau sebagian besar kode sumber dilepas oleh Google namun Google Chrome bukanlah FOSS. Begitu juga dengan Safari ini merupakan produk proprietary dari Apple.

Dari segi keamanan Chrome memiliki keunggulan fasilitas daftar hitam (blacklist) yang selalu di up-date ketika terkoneksi ke internet, yang berisi daftar laman pencurian data (phishing, mencuri data seperti nomer rekening dan kata sandi).

OPERA

Opera merupakan peramban proprietary buatan dari Opera Software. Peramban ini menempati peringkat ke-5 dalam pasar peramban komputer desktop, dengan penguasaan sekitar 2%. Dari hasil percobaan mengakses laman slashonline di atas hanya Opera yang menampilkan indikasi bahwa jendela dialog yang dimunculkan oleh malware adalah dihasilkan oleh Javascript dan juga hanya Opera yang tidak mendadak menghilang (seperti di minimize) di latar belakang sewaktu jendela dialog ini muncul. Dalam keadaan standar bisa dibilang hanya Opera yang memberikan indikasi bahwa sebuah malware sedang beraksi.

13.1.11

Jenis-jenis Warnet

Seperti yang pernah dijabar dalam blog Kerja di Internet, warnet dapat dikategorikan menjadi 2 jenis, yaitu :

   1. Warnet Game Online

Warnet game online adalah warnet yang dibuat khusus untuk aktifitas games, baik itu game online maupun game offline. Namun tetap bisa digunakan untuk aktifitas browsing dan chatting.
Perbedaan mendasar antara warnet game online dan non-game adalah pada spesifikasi hardware komputer, untuk jenis warnet game online menuntut spek komputer yang lebih tinggi dari jenis warnet non-game. Perbedaan lainnya adalah pada layanan ISP yang akan digunakan, biasanya warnet game online lebih pas jika menggunakan ISP yang bandwidth lokalnya lebih besar.
Mengenai tarif warnet game online pada umumnya, tarif / jam warnet game lebih murah daripada tarif warnet non game.


   2. Warnet Non Games

Warnet non-game adalah warnet yang dioperasikan untuk melayani client sebatas browsing saja, misalnya untuk meng-akses situs-situs seperti facebook, friendster, yahoo, google, etc. Selain itu juga dapat digunakan untuk aktifitas chatting, seperti Yahoo! Messenger, MIRC, Windows Messenger dan lain-lain. Warnet ini dikategorikan warnet non-games dikarenakan spek komputer yang kami rakit bukan merupakan spek komputer yang digunakan untuk game online, namun spek ini bisa saja digunakan untuk menjalankan game-game ringan ( bukan games yang membutuhkan grafik kualitas tinggi ).

8.1.11

Sejarah Internet

Dijelaskan oleh Drew Heywood (1996), bahwa sejarah Internet bermula pada akhir dekade 60-an saat United States Department of Defense (DoD) memerlukan standar baru komunikasi Internetwork. Standar yang mampu menghubungkan segala jenis komputer di DoD dengan komputer milik kontraktor militer, organisasi penelitian dan ilmiah di Universitas. Jaringan ini harus kuat, aman dan tahan kerusakan sehingga mampu beroperasi didalam kondisi minimum akibat bencana atau perang.

Internet dalam Pengertiannya

Walau sudah akrab dengan keseharian kita, masih banyak orang yang belum paham seluk beluk Internet. Mulai dari sejarahnya, cara kerjanya, bagaimana perkembangannya, dan banyak lagi.

Internet adalah berbagai jaringan komputer di seluruh dunia yang saling terhubung tanpa mengenal batas teritorial, hukum dan budaya. Secara fisik dianalogikan sebagai jaring laba-laba (The Web) yang menyelimuti bola dunia dan terdiri dari titik-titik (node) yang saling berhubungan.

7.1.11

Tips Seo - Bangun Backlinks

Membangun Backlink merupakan bagian penting dari sebuah blog maupun website yang ingin mendapatkan hasil tinggi di search engine, dan tentunya dengan bantuan backlink ini dapat membantu meningkatkan traffic blog kamu.

Mempunyai banyak backlink sangatlah bagus apalagi backlink yang di dapat dari web/blog yang terkenal(PageRank Tinggi). Semakin tinggi Page Rank sebuah web/blog, semakin bagus biasanya posisinya di search engine, nah ini gunanya kita belajar SEO.

Banyak cara mencari dan mendapatkan backlink berkualitas agar mendapatkan PR yang tinggi, disini saya akan mencoba berbagi dan belajar dengan trik yang terbilang simple..